Resep Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng) - Vici Lucianti (MbuCie)

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng) - Vici Lucianti (MbuCie)
  • Resep Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng) oleh Vici Lucianti (MbuCie)

    Inilah resep masakan Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng). Resep Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng) yang ditulis Vici Lucianti (MbuCie) bisa jadi 2 porsi.



    bahan dan cara membuat Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng)


    Resep Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng)


    Porsi: 2 porsi

    Bahan-bahan

    1. Bahan Omelet
    2. 2 butir Telur ayam
    3. 3 sdm Susu cair
    4. secukupnya Garam dan lada
    5. Bahan Nasi Goreng
    6. 3 centong nasi Nasi putih dingin
    7. 50 gram Fillet dada ayam, potong dadu
    8. 1 batang Wortel, potong dadu
    9. 5 batang Buncis, iris kecil kecil
    10. 1/2 buah Bawang bombay, cincang
    11. 1 siung Bawang putih, cincang
    12. 1 batang Daun bawang, rajang
    13. 3 sdm Saus tomat
    14. 1 sdm Kecap manis
    15. 1 sdt Minyak wijen
    16. 1 sdt Saus Tiram
    17. 1 sdt Kecap inggris
    18. 1 sdt Kaldu ayam bubuk
    19. secukupnya Garam dan lada
    20. 2 sdm Minyak goreng ditambah 1 sdm Margarin untuk menumis
    21. Bahan pelengkap
    22. 2 lembar Keju lembaran

    Langkah

    1. Rebus wortel dan buncis setengah matang, angkat, bilas dan tiriskan.

    2. Buat nasi goreng terlebih dahulu. Panaskan minyak goreng yang ditambahkan dengan margarin dengan api sedang, tumis daging ayam hingga teksturnya berubah setengah matang

    3. Tambahkan bawang bombay, bawang putih, dan daun bawang ke dalam tumisan, aduk aduk hingga layu dan harum

    4. Masukkan rebusan wortel dan buncis, aduk aduk lalu masukkan nasi putih. Tambahkan saus tomat, kecap manis, minyak wijen, saus tiram, kecap inggris, kaldu ayam bubuk, garam dan lada. Aduk aduk hingga nasi matang. Matikan api, bagi menjadi 2 bagian, sisihkan dan biarkan uap panasnya menghilang

    5. Siapkan wadah, kocok telur bersama susu cair, garam dan lada, bagi menjadi 2 bagian

    6. Siapkan wajan bundar anti lengket berdiameter ±22 cm, panaskan dengan api kecil, tuang sedikit minyak goreng, dadar 1 bagian telur sambil diputar putar agar rata ke sekeliling wajan

    7. Taruh keju lembaran tepat di tengah lingkaran telur dadar, lalu masukkan satu bagian nasi goreng di bagian pinggir. Selimuti atau lipat telur dadar. Rapikan bagian ujungnya, matikan api. Lakukan hal yang sama pada bagian yang lain, dua porsi Omurice siap disajikan




    Demikianlah tadi Resep Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng), Harapan kami dapat bermanfaat bagi anda.Untuk menemukan berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki lebih dari satu juta resep masakan yang pastinya dapat memuaskan anda.


    Untuk mencetak Resep Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng) diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng) - Vici Lucianti (MbuCie) diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Omurice / Omuraisu (Omelet Nasi Goreng) - Vici Lucianti (MbuCie) dengan alamat Url: https://myshoptherapy.blogspot.com/2015/12/resep-omurice-omuraisu-omelet-nasi.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.

    ==[Close X]==