Resep Donat Tanpa Telur oleh Husnun Karimah
Berikut ini adalah resep cara membuat Donat Tanpa Telur. Resep Donat Tanpa Telur yang ditulis Husnun Karimah dapat disajikan 20 buah.
Resep Donat Tanpa Telur
Porsi: 20 buah
Bahan-bahan
- 1/2 Kg Tepung terigu protein tinggi (Cakra Kembar)
- 11 Gr Instant Yeast (Fermipan)
- Secukupnya Garam
- 1/2 Bks Margarin
- 2 Sdm Gula pasir
- 2 Bh Kentang Ukuran Sedang
- Air Secukupnya (Untuk mengadonkan adonan sampai kalis)
- 70 Gr Susu bubuk / SKM (Opsional)
- 1 Bks Gula halus Untuk topping, bisa pakai keju / yang lainnya
- Minyak Secukupnya untuk menggoreng
Cara Membuat
-
Rebus kentang sampai matang, angkat dan tiriskan. Lalu dilumatkan sampai benar-benar halus.
-
Siapkan wadah beukuran besar masukan tepung dan bahan lainnya, tambahkan air sedikit demi sedikit aduk hingga adonan kalis. (aduk pakai tangan jangan pakai spatula). Lalu banting-bantng adonan ± 10 kqli bantingan.
-
Diamkan selama 45 menit atau sampai adonan mengembang 2X lipat.
-
Bentuk adonan sesuai selera sampai adonan habis. Lalu diamkan kembali selama ± 15 menit.
-
Panaskan minyak dalam wajan dengan api sedang. Masukan donat goreng hingga kuning kecoklatan (Hanya sekali dibalik saja) Angkat dam tiriskan.
-
Beri topping sesuai selera, sajikan. Donat siap disantap. Selamat mencoba!!
Demikianlah tadi Resep Donat Tanpa Telur, Semoga berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Donat Tanpa Telur diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Donat Tanpa Telur Karya Husnun Karimah diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Donat Tanpa Telur Karya Husnun Karimah dengan alamat Url: https://myshoptherapy.blogspot.com/2018/05/resep-donat-tanpa-telur-karya-husnun.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.